Thursday 18 February 2016

Aplikasi Download Manager Terbaik

Sebagai pengguna perangkat elektronik seperti smartphone, laptop, maupun PC pastinya pernah untuk terhubung dengan koneksi internet. Dengan menggunakan internet seorang pengguna dapat terbantu untuk menyelesaikan tugas mereka. Dengan internet seseorang juga bisa melakukan komunikasi dari jarak yang sangat jauh sekaligus.
Selain itu pengguna juga bisa mengunduh file dengan memnfaatkan internet. Dalam mengunduh file dibutuhkan aplikasi sebagai media dalam mengunduh atau mendownload file tersebut. Nah untuk Anda yang ingin mengetahui apa saja aplikasi download manager terbaik, langsung saja simak pada pembahasannya di bawah ini!
Berikut Aplikasi Download Manager Terbaik
Internet Download Manager
Internet Download Manager atau disingkat dengan IDM merupakan salah satu aplikasi yang sangat populer di kalangan para pengguna. Aplikasi ini terkenal dengan keampuhannya dalam mengunduh proses file dengan bantuan koneksi internet. Aplikasi IDM menjadi andalan pengguna yang suka mengunduh mulai file ringan sampai dengan file besar sekaligus. Terdapat banyak fitur melalui IDM, seperti pengguna dapat melakukan pause kemudian me-resume kembali file yang mereka unduh tentunya dengan menggunakan bantuan koneksi internet. Banyak kelebihan yang dimiliki dari aplikasi IDM.
Free Download Manager
Aplikasi download manager berikutnya adalah Free Download Manager. Tak kalah dengan aplikasi di atas, aplikasi ini juga memiliki berbagai kelebihan yang bisa didapat oleh pengguna. Free Download Manager memiliki berbagai fitur keren yang tak kalah dengan aplikasi download manager lainnya. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan torrent downloader serta media player yang telah terintegrasi di dalamnya. Dengan begitu membuat Anda sebagai pengguna tak perlu susah payah untuk me-manage file multimedia.
FlashGet
Aplikasi yang berikutnya adalah FlashGet yang juga memiliki berbagai kelebihan di dalamnya termasuk juga tampilan yang menawan. Aplikasi ini telah lama hadir dengan berbagai tampila yang modern dengan mempunyai banyak fitur di dalamnya. Fitur di dalamnya juga cukup beragam seperti dukungan download protocol seperti HTTP, FTP, BT dan juga eMule, dan banyak lagi. Selain itu aplikasi ini juga bisa mengunduh file secara otomatis ke komputer remot pada tempat lain dengan menggunakan email.
Eagle Get
Yang keempat pada pembahasan ini adalah aplikasi Eagle Get. Aplikasi ini juga tidak kalah bagusnya dalam urusan fitur serta tampilan yang dimiliki. Dengan fungsi fitur yang banyak membuat aplikasi ini juga banyak digunakan oleh pengguna untuk mengunduh berbagai macam file. Selain itu aplikasi ini juga didukung dengan berbagai browser serta bisa memonitor link pada clipboard
Download Accelerator Plus
Aplikasi yang kelima berikutnya adalah Download Accelerator Plus. Aplikasi ini juga tak kalah bagus dan keren dibanding dengan aplikasi di atas. Terdapat berbagai fitur yang dimiliki dari aplikasi Download Accelerator Plus. Selain kegunaannya untuk membantu dalam mengunduh file, Download Accelerator Plus juga memiliki fitur converter video ke MP3, video converter, dan juga video player.
JDownloader
Aplikasi yang terakhir dalam pembahasan ini adalah JDownloader yang juga bisa Anda gunakan untuk mengunduh file. Aplikasi ini juga tak kalah keren dengan aplikasi-aplikasi di atas. Terdapat berbagai fitur menarik yang dimiliki dari aplikasi JDownloader. Aplikasi ini memiliki tampilan yang cukup menarik ditambah dengan berbagai fitur di dalamnya. JDownloader dilengkapi dengan berbagai pengaturan simpel yang membuat pengguna juga bisa mengunduh file dengan ekstensi ZIP maupun RAR.
Nah itulah tadi beberapa aplikasi download manager yang bisa Anda coba untuk Anda gunakan.

Baca

No comments:

Post a Comment